InfoNesia.me | Lembang// Sehubungan dengan memperingati Hari Jadi PT. OTTO FARMASI dimana mengadakan kegiatan cek kesehatan gratis yang bekerja sama dengan Desa Gudang Kahuripan serta Puskesmas Jayagiri yang bersedia untuk memeriksa kesehatan warga Desa Gudang Kahuripan Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat. Senin, 28/04/2025
Agus Karyana selaku Kepala Desa Gudang Kahuripan menuturkan” kegiatan ini merupakan memperingati hari jadi PT. OTTO PARMASI yang mengadakan kegiatan baksos pengobatan gratis, cek kesehatan gratis dan diberikannya souvenir bahan pokok yang bekerjasama dengan Desa Gudang Kahuripan serta Puskesmas Jayagiri,” tuturnya.
” Ada empat dusun di Desa Gudang Kahuripan dimana kegiatan ini di atur per dusun di setiap harinya, sekitar 300 orang warga di empat dusun yang di atur oleh pemerintahan desa siapa saja yang berhak untuk mendapatkan kupon untuk pemberian souvenir bahan pokok yang diantara ada minyak goreng, serta 100 orang karyawan PT OTTO PARMASI yang berdomisili di Desa Gudang Kahuripan juga mendapatkan Snack,” ujarnya
“Kami dari Pemerintahan Desa Gudang Kahuripan mengucapkan selamat hari jadi untuk PT. OTTO PARMASI dan juga terimakasih karena ini merupakan bentuk kepedulian terhadap warga masyarakat desa gudang kahuripan dimana warga masyarakat bisa lebih dekat, lebih mengakui dengan adanya pabrik obat PT. OTTO PARMASI ,”pungkasnya.
“Selain itu PT. OTTO PARMASI sejak berdiri hingga saat ini telah mengakomodir lebih banyak tenaga kerja yang berdomisili di Desa Gudang Kahuripan, dimana hal tersebut menjadi harapan bagi kami dari pemerintahan desa karena menjadi sebuah respect yang baik dari PT OTTO PARMASI,” tambahnya
” Semoga kegiatan seperti ini terus bisa berkesinambungan dan tidak hanya dilakukan di PT OTTO PARMASI akan tetapi bisa jadi percontohan yang bisa dilakukan juga di tempat-tempat lainnya yang ada di wilayah Desa Gudang Kahuripan sebagai bentuk kepedulian kepada warga masyarakat dalam hal kesehatannya.” Tutupnya
Jurnalis : EL
Editor : Infonesia. Me
Tinggalkan Balasan