Infonesia. Me |Kab.Bandung // Warga masyarakat Kampung Lamajang Peuntas RW 16 Desa Citeureup Kecamatan Dayeuhkolot dengan dibantu Perhimpunan remaja Mesjid (PRIMA) Desa Citeureup, melakukan kegiatan pemasangan boronjong untuk menahan luapan air sungai Cigeude.
Pemasangan Bronjong yang di lakukan warga yang berlokasi di pinggir sungai Cigeude yang berada di wilayah RW 5 Desa Citeureup ini merupakan upaya antisipasi untuk menahan air sungai jika terjadi luapan guna mencegah banjir ke pemukiman warga. Kegiatan berlangsung secara kompak, dengan semangat kebersamaan menumbuhkan kepedulian terhadap lingkungan, yang mana kegiatan ini merupakan sebuah usaha bersama dalam menjaga potensi banjir jika setiap hujan besar datang.
Pemasangan bronjong yang dilakukan warga ini merupakan inisiatif dari seorang tokoh masyarakat Dayeuhkolot. Tri Rahmanto sebagai tokoh, tentunya selalu memberikan sebuah perhatian khusus terhadap permasalahan yang ada di warga termasuk dalam penanganan banjir yang terjadi di wilayah Dayeuhkolot ini.
“Pemasangan bronjong yang kita lakukan bersama-sama warga masyarakat ini merupakan bentuk kepedulian dan juga sebuah ikhtiar yang mana daerah kami ini sering kebanjiran,” ungkap Tri Rahmanto kepada Media.
Lebih lanjut Tri Rahmanto juga mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap Pemerintah Kabupaten Bandung dalam hal membantu pak Bupati guna menyelesaikan permasalahan banjir di wilayah Kabupaten Bandung khususnya di Kecamatan Dayeuhkolot, katanya.
Selain itu Tri Rahmanto berharap, bahwa kegiatan ini merupakan sebuah langkah yang mandiri dan juga secara swadaya dalam mencari sebuah solusi untuk permasalahan banjir yang ada di wilayah, karena tentunya kita sebagai masyarakat tidak bisa bertumpu kepada Pemerintahan saja.
Jurnalis : Yans.
Editor : InfoNesia. Me
Tinggalkan Balasan