InfoNesia.me|Lembang // Pelaksanaan kegiatan di puncak acara dalam memperingati hari kesatuan gerak PKK yang Ke 53 tingkat desa yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Lembang Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat, dimana H. Dikdik Sadikin memberikan penghargaan bagi 3 (tiga) kader yang sudah lama mengabdi. Kamis,18/12/2025

Hadir di acara puncak tersebut, Kepala Desa Lembang beserta Perangkat serta semua unsur lembaga desa dan lembaga masyarakat, BPD, Ketua TP-PKK Kecamatan beserta jajaran dan beberapa pihak lainnya.

H. Dikdik Sadikin, S.I.P menyampaikan selaku Kepala Desa Lembang” kegiatan ini merupakan acara puncak dari acara hari kesatuan gerak PKK yang ke 53 tingkat desa, dimana kegiatan sebelumnya telah dilaksanakannya perlombaan bagi seluruh kader dan remaja putri se wilayah desa Lembang, dimana sebagai langkah upaya kami dalam meningkatkan Kesinergian, ilmu, pemahaman dan kemampuan kader ataupun remaja putri di lapangan,” tuturnya

“Selain itu kami pun melangsungkan kegiatan pelantikan dan pengukuhan ketua kelompok PKK secara berjenjang dari mulai Dusun,RW dan RT dikarenakan sebelumnya telah dilaksanakan penggantian kepala Dusun serta pemilihan RT/RW secara serentak, juga kami memberikan penghargaan pengabdian kader yang sudah lama dan masih aktif dimana ada 3 (tiga) kader yang tercatat sudah sangat lama menjadi kader diantaranya sudah 34 Tahun, 28 Tahun dan 18 Tahun.” Pungkasnya

” Kegiatan ini pun sebagai penutup kegiatan dalam memperingati hari kesatuan gerak PKK yang ke 53 Alhamdulillah berjalan lancar di sambut antusias para kader dalam mengikuti kegiatan tersebut,” tandasnya

member

” Kami berharap dengan adanya kegiatan ini menjadi momentum yang bisa menambah semangat para kader PKK Desa Lembang dalam menggali potensi diri, berinovasi, kreatif dan berdedikasi untuk senantiasa mewujudkan pemberdayaan masyarakat juga ikut berperan serta dalam pembangunan di wilayahnya masing-masing sesuai tugas fungsinya sehingga bisa membangun desa Lembang yang lebih baik menuju Desa Lembang MANTAP yang juga dapat mendukung Asta Cita menuju Indonesia Emas yang sesuai dengan tema hari kesatuan gerak PKK.” Tutupnya

 

 

Jurnalis.   : EL

Editor.      : InfoNesia.me