Kab.Bandung – Infonesia.me// Suasana penuh semangat dan kebersamaan mewarnai kegiatan nonton bareng (nobar) pertandingan Big Match Liga 1 Indonesia antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta yang digelar di Mako Polsek Dayeuhkolot, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, pada Minggu (11/01/2026).

Ratusan Bobotoh tampak memadati area mako polsek dayeuhkolot sejak siang hari untuk memberikan dukungan langsung kepada tim kebanggaan Jawa Barat, Persib Bandung.

Kegiatan nobar tersebut diselenggarakan oleh Kapolsek Dayeuhkolot bekerja sama dengan Forum Perhimpunan Remaja Masjid PRIMA pimpinan Bapak Tri Rahmanto

Antusiasme masyarakat terlihat begitu tinggi. Sejak siang hari, Bobotoh dari berbagai wilayah di Kecamatan Dayeuhkolot daerah sekitarnya berdatangan mengenakan atribut Persib seperti jersey, syal, dan bendera kebanggaan.

Sorak sorai dukungan kerap menggema setiap kali Persib melakukan serangan ke pertahanan Persija, menciptakan atmosfer layaknya menonton langsung di stadion.

Selain Bobotoh, kegiatan ini juga dihadiri oleh unsur Forkopimcam Dayeuhkolot,Jajaran Anggota polsek,Koramil , pengurus Karang Taruna, serta warga sekitar.

member

Kapolsek Dayeuhkolot,AKP Triyono Raharja S.I.K.M.H,¹] memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan nobar yang dinilainya berjalan dengan tertib dan penuh rasa tanggung jawab.

“Kami mengapresiasi Prima Lamajang bersama panitia serta yang telah menyelenggarakan kegiatan nonton bareng ini dengan baik. Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif. ” Ini membuktikan bahwa dukungan kepada tim kesayangan dapat disalurkan secara positif tanpa mengganggu ketertiban umum,” ujar AKP Triyono

Ia menambahkan, Polsek Dayeuhkolot bersama unsur Forkopimcam akan terus menjalin sinergi dengan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya pada kegiatan-kegiatan yang melibatkan massa dalam jumlah besar.

“Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan sebagai sarana silaturahmi masyarakat, khususnya generasi muda, dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas, persaudaraan, serta saling menghormati antarpendukung,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Prima Lamajang Ustad Adi , menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berperan dalam menyukseskan kegiatan nobar tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Forkopimcam Dayeuhkolot serta seluruh masyarakat yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan nobar ini.

Alhamdulillah antusiasme masyarakat sangat luar biasa dan kegiatan dapat berjalan dengan aman, tertib, serta penuh kebersamaan,” tutur nya.

Menurutnya, kegiatan nobar ini bukan sekadar ajang hiburan bagi pecinta sepak bola, tetapi juga menjadi media untuk mempererat silaturahmi, membangun kebersamaan, dan menumbuhkan rasa persatuan di tengah masyarakat, khususnya di kalangan pemuda.

“Melalui kegiatan nobar ini, kami ingin menghadirkan ruang kebersamaan yang positif bagi para pemuda dan Bobotoh. Kecintaan terhadap sepak bola harus disalurkan dengan cara yang sehat, damai, dan menjunjung tinggi nilai sportivitas,” tambahnya.

Ia juga berharap, ke depan dapat terus menghadirkan kegiatan-kegiatan positif lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat, baik di bidang olahraga, sosial, maupun kepemudaan.

Kegiatan nobar Big Match Persib Bandung kontra Persija Jakarta ini pun menjadi bukti bahwa sepak bola mampu menjadi sarana pemersatu masyarakat lintas usia dan latar belakang.

Selain memberikan hiburan, kegiatan ini turut mendukung terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Dayeuhkolot.

 

 

Yans.