Bandung Barat, Info-Nesia.me // Dalam Rangka Hari HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79 Karang Taruna Unit 01 Desa Cimareme Gelar Acara Gebyar Kemerdekaan Tabligh Akbar Yang Bertemakan” Mensyukuri Nikmat Kemerdekaan Republik Indonesia”.

Acara tersebut bertempat di aula HBS jalan Cimareme,Kabupaten BandungBarat.Rabu 28 Agustus 2024.
di akhir kegiatan Rabu malam diisi Dengan tabligh Akbar.

Acara di mulai pada tanggal 17/8/2024 di isi dengan berbagai kegiatan dan perlombaan warga Sebagai Wujud Kita dalam Mengisi Kemerdekaan.

Dengan kekompakan warga RW 01, karang taruna serta pengurus RT dan RW, kegiatan dari awal sampai puncaknya di Rabu malam 28/8/2024.

Sebelum tabligh Akbar di mulai, acara di isi dengan serah terima jabatan ketua RW 01 Cimareme, dari ibu Ani gantini, kepada bapak Ayi (Ketua RW terpilih ).

atOptions = { 'key' : '22361bada66794b74bc520991471b0fe', 'format' : 'iframe', 'height' : 250, 'width' : 300, 'params' : {} };

Ani berpesan, kepada RW baru, semoga Ayi bisa melanjutkannya program yang sudah berjalan dan menjadi kan RW 01 lebih baik dengan moto RW hiji ngahiji.

Sebagai kepala desa pun H Cecep Sudrajat mengucapkan, terimakasih kepada Ani yang sudah mengabdi selama 10 tahun, menjadi ketua RW 01
Serta mengucapkan selamat bertugas kepada Ayi sebagai ketua RW 01 yang baru.

KH Ahmad salimul apip, dalam ceramahnya menyampaikan, kita bisa begini berkat perjuangan para pahlawan.

“Kita harus meneruskan perjuangan sikap terpuji jenderal Sudirman, seperti berani mengutarakan pendapat untuk kebaikan, berani mengakui kesalahan, rela berkorban,” Ujarnya.

Ia juga mengatakan, dalam hal ini bersedia dengan ikhlas mengorbankan waktu, harta, tenaga,dan pikiran untuk kebaikan,membela kebenaran, cintai tanah air, mengenyam pendidikan setinggi tingginya untuk membawa harum negeri seperti contohnya bj Habibie.

“Karena Allah SWT mencintai orang – orang yang berjuang untuk kepentingan orang’ banyak,,dan Allah membenci orang orang yang dzolim,dan merugikan orang lain,yang membuat kekacauan,” Tuturnya.

“KH salimul apip, sangat mengapresiasi kepada karang taruna RW 01, serta kepada pengurus RT, RW,
Karena Acara peringatan HUT RI diisi dengan pengajian, sehingga keberkahan akan Kita dapat dari Allah SWT,” pungkasnya.

 

Reporter: Budi Jabrig.