InfoNesia.me|Lembang// Telah dilaksanakannya pembangunan jalan di wilayah Desa Mekarwangi Kecamatan Lembang kabupaten Bandung Barat. Enjang Sumpena menegaskan demi kelancaran, Keselamatan dan kenyamanan warga. Selasa, 25/11/2025

Enjang Sumpena selaku Kepala Desa Mekarwangi menuturkan” dari pelaksanaan pembangunan jalan merupakan hal yang memang harus dilakukan dimana seringnya terjadi kecelakaan akibat tergelincirnya kendaraan yang dilalui warga, selain jalan tersebut sangat curam jalan tersebut sudah rusak dan juga Licin,” tuturnya

” Maka dari itu kami melakukan pembangunan jalan ini yang merupakan ajuan dari ketua RW setempat, adapun pelaksanaan pembangunan jalan desa ini dengan melakukan pengaspalan AC-WC yang berlokasi di Kp. Sukamulya RW 001 dengan volume P 145M x L 2,8M x T 5cm dengan total anggaran sebesar Rp 98.000.000 termasuk pajak dan biaya umum, dan sumber anggaran tersebut dari bantuan provinsi (BANPROV),”tandasnya.

” Semoga warga masyarakat setempat maupun yang ada di wilayah Desa Mekarwangi dapat bergotong royong dalam menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan juga selalu melakukan perbaikan atau pembersihan drainase dari adanya sampah ataupun lainnya yang dapat menyumbat saluran air,” pungkasnya

Wawan menambahkan selaku Ketua BPD” kami berharap setelah dilakukannya pengaspalan jalan ini tidak ada lagi kehawatiran warga untuk melewati jalan tersebut, dan tidak ada lagi kecelakaan dalam berkendara, dan juga harus tetap waspada dan juga semoga dapat menjadi keamanan dan kenyamanan bagi warga yang melewati jalan tersebut.” Tutupnya

member

 

Jurnalis.   : EL

Editor.      : InfoNesia.me