Bandung Barat, Info-Nesia.me // Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupeten Bandung Barat (KBB) 2023-2026 menggelar audiensi dengan Pemkab Bandung Barat.
Hal tersebut dilakukan untuk menguatkan sinergitas dan kolaborasi diantara keduanya dalam berbagai program yang bakal direalisasikan.
Ketua PWI KBB, Hendra Hidayat mengatakan, pihaknya tengah merancang sejumlah program yang nantinya akan berkolaborasi dengan dinas terkait.
“Pertama tama kami ucapkan banyak terima kasih kepada Pj Ade Zakir sudah meluangkan waktunya berkoperasi dan berkonsolidasi pada hari ini,” katanya, Selasa (9/7/2024).
Ia menambahkan, terlebih dalam waktu dekat ini Kabupaten Bandung Barat bakal melaksanakan Pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang.
“Ada peran penting media bagaimana memberikan informasi yang akurat dan tepat,” katanya.
Lebih lanjut ia mengatakan, selain itu pihaknya bakal melakukan kolaborasi dalam bentuk pelatihan yang ditujukan kepada para siswa sekolah terkait kejurnalistikan.
“Tentunya barangkali kami juga di PWI KBB siap membimbing adik-adik pelajar dengan membuat sebuah program jurnalistik, agar masyarakat bisa memahami bermedia sosial dengan baik dan benar,” katanya.
“Tahun kemarin ada pesantren jurnalistik yang melibatkan siswa-siswi pelajar di KBB secara roadshow. Tahun ini kita targetkan 1000 pelajar mengikuti pelatihan jurnalistik,” katanya.
Sementara itu, Pj Bupati Bandung Barat, Ade Zakir Hasim mengatakan, pihaknya memberikan support dan dukungan kepada kepengurusan PWI KBB periode 2023-2024 pasca dilantik beberapa Minggu lalu.
“Alhamdulillah kita bisa bersilaturahmi dengan Kepengurusan PWI KBB di kepemimpinan Hendra Hidayat, kami membahas kaitan sinergitas pemerintah daerah (Pemda) KBB dengan PWI KBB soliditas dalam rangka Pilkada,” jelasnya.
“Mudah-mudahan kita niatkan bagaimana Bandung Barat lebih baik lagi kedepannya,” sambungnya.
Saat disinggung terkait program unggulan PWI KBB, pihaknya menyambut baik trobosan baru yang digagas para pengurus PWI Bandung Barat salah satunya progam pesantren jurnalistik, seribu penulis dan program unggulan lainnya.
“Tadi yang di sampaikan kaitan peningkatan kapasitas tidak hanya temen-temen PWI KBB, bagaimana teman-teman PWI melakukan pelatihan menulis dan kami juga akan suport kaitan dengan kegiatan-kegiatan lomba menulis,” tandasnya.