Bandung Barat,Info-Nesia.me // Karena banyaknya keluhan masyarakat yang melintasi jalan yang berlubang tersebut, maka karang taruna unit 1,2 dan 3 bersama masyarakat berswadaya memperbaiki jalan kebon kelapa blok salim desa kertajaya.
Akses jalan menuju arah kecamatan ngamprah tersebut di perbaiki dengan adanya bantuan dari donatur maka perbaikan jalan ini bisa dilakukan secara spontanitas oleh karang taruna dan masyarakat Blok Salim sekitar untuk mengatasi kemacetan parah yang kerap terjadi.
Kepala desa Kertajaya bersama karang taruna unit 01,02 dan 03
Ketua karang taruna amar patria unit 02 Tomi Handoko mewakili ketua karang taruna unit 01 dan 03 mengatakan,
“Sangat miris melihat jalan yang penuh lubang / rusak dan sering juga menelan banyak korban kecelakaan bagi pengendara roda dua yang melintas Jum’at 19/04/2024, ” Katanya.
“Maka dari itu saya selaku ketua karang taruna berinisiatif mengajak karang taruna unit 01 dan 03 untuk mengerahkan semua anggota untuk kerjabakti menutupi lobang – lobang jalan yang rusak,” Ujarnya.
“Mudah mudahan dengan adanya pergerakan kami bisa mengurangi korban kecelakaan bagi pengendara roda dua khususnya dan kedepannya, pemerintah daerah bisa lebih cepat tanggap untuk memperhatikan jalan jalan yang rusak yang salah satunya jalan baik yang menuju arah ke kantor kecamatan ngamprah,” Tegasnya.
Yadi Maulana karang taruna desa kertajaya menambahkan, Kami mewakili pemuda khususnya karang taruna unit 01,02,03 mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada hamba Alloh yang sudah menyumbang untuk memperbaiki (menambal jalan) di wilayah kebon kalapa.
“Karena memang jalan tersebut adalah jalan utama yang akan menjadi jalur yang di lalui masyarakat dan terimakasih untuk teman teman karang taruna unit 01,02,03 semoga rejeki dan tenaga yang di keluarkan, Beserta untuk pemerintahan kecamatan Ngamprah yang akan ikut kontribusi dalam kegiatan yang bermanfaat,” pungkasnya.
Camat Ngamprah Agnes Virganty S.STP,M.Si dan Camat Padalarang mengucapkan.
“Terimakasih kepada Masyarakat yang mana telah Sinergis Berkolaborasi dengan Pemerintah untuk perbaikan sementara Jalan Kebon Kalapa, Desa Kertajaya Kecamatan Padalarang akses jalan menuju Kantor Kecamatan Ngamprah,” ucapnya camat ngamprah saat di hubungi telepon seluler.
“Material Batu Base Course disediakan oleh Bapak H Drh Burhan pemilik Mesjid Lintang Astha berikut Tenaga dari Warga Masyarakat Desa Kertajaya untuk menghindari adanya kecelakaan saat musim hujan berikut sudah menjadi usulan Musrembang dari Kecamatan Padalarang dan Bapak Pj Bupati Bandung Barat menyampaikan telah menjadi Prioritas dalam bidang Infrastruktur melalui DPUTR,” tandasnya.***
Doni ARB/Red